Analisis Pengaruh Roda Benjol Terhadap Kekuatan Shaft Pada M-Car Trainset PT. MRT Jakarta
Abstract
Abstrak-- Salah satu bagian penting dalam sarana perkeretaapian adalah poros. Poros diartikan sebagai bagian kereta dengan fungsi untuk meneruskan putaran dari motor traksi ke roda. Beban yang diterima oleh poros terkadang berasal dari impact akibat adanya cacat roda seperti roda benjol. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh roda benjol sehingga diketahui ukuran kedalaman maksimal roda benjol yang direkomendasikan agar keamanan shaft penggerak roda trainset MRT Jakarta terjaga, dan juga untuk mengetahui pendistribusian tegangan yang terjadi di shaft penggerak akibat adanya beban akibat roda benjol. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah dengan menggunakan metode elemen hingga dengan software abaqus untuk mendapatkan impact force akibat dari roda benjol dan perhitungan manual untuk menganalisis kekuatan shaft dengan beban impact force akibat adanya roda benjol. Hasil analisis dengan perhitungan manual menunjukan bahwa shaft mampu menahan gaya akibat roda benjol dengan maksimal kedalaman 2 mm, dengan gaya 499600 N pada kecepatan 40 km/h. Dengan bagian kritis yaitu pada leher bagian II dengan hasil von mises manual 257,5021 MPa. Dengan tegangan yang diijinkan pada bagian II adalah 260,7 MPa. Kedalaman roda benjol maksimal 1,5 mm direkomendasikan sebagai batas roda dilakukan pembubutan, untuk terjaganya ketersediaan operasi kereta di PT. MRT Jakarta.
Keywords
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)References
Kushardiyanto, N. (2016). Analisis Kekuatan Gandar pada Kereta Api Penumpang. SINERGI Vol. 20, No. 2, 101-108.
Ma, X., Jing, L., & Han, L. (2018). A computational simulation study on the dynamic response of high-speed wheel–rail system in rolling contact. Advances in Mechanical Engineering Vol. 10(11) , 1–11.
Supriyana, N., & Kholidin, A. (2016). Analisa Tegangan Poros Roda Gerbong Kereta Api dengan Metode Elemen Hingga. Journal SIMETRIS, Vol 7 No 2, 681-686.
PT. MRT Jakarta. (2016). TDR for General Arrangement. Jakarta: Sumitomo Corporation.
Nippon Steel & Sumitomo Metal Corporation. (2017). Inspection Certification of Wheel Set PT MRT Jakarta Trainset. Osaka: PT MRT Jakarta.
Collins, J. (1981). Failure of Materials in Mechanical Design: Analysis, Prediction, Prevention. New York: John Wiley & Sons, Inc.
Bian, J., Gu, Y., & Murray, M. H. (2013). A Dynamic Wheel-Rail Impact Analysis of Railway Track under Wheel Flat by Finite Element Analysis. Vehicle System Dynamics, 51(6), 784-797.
Isworo, H., & Ansyah, P. R. (2018). Metode Elemen Hingga HMKB654. Banjarmasin: Program Studi Teknik Mesin, Universitas Lambung Mangkurat.
PT. MRT Jakarta. (2018). Maintenance Manual of PT MRT Jakarta, Chapter 01-Carbody. Jakarta: Sumitomo Corporation.
R.S Khurmi, J. G. (2005). A Text Book of Machine Design. Ram Nagar: Eurasia Publishing House (PVT.) LTD.
DOI: http://dx.doi.org/10.22441/jtm.v11i2.15490
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2022 Jurnal Teknik Mesin
Jurnal Teknik Mesin (JTM)
Program Studi Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Mercu Buana
Jl. Meruya Selatan No. 01, Kembangan, Jakarta Barat 11650, Indonesia
Email: [email protected]
Telp.: 021-5840815/ 021-5840816 (Hunting)
Fax.: 021-5871335
JTM is indexed by the following abstracting and indexing services:
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.