PENGARUH IKLIM ORGANISASI DAN PENGEMBANGAN KARIR TERHADAP TURNOVER INTENTION DENGAN KEPUASAN KERJA SEBAGAI VARIABEL MEDIASI (STUDI PADA PT XYZ)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh iklim organisasi dan pengembangan karir terhadap turnover intention melalui kepuasan kerja sebagai variabel mediasi pada PT XYZ. Desain penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif kuantitatif yang menggunakan 67 responden sebagai sampel jenuh.Analisis data menggunakan aplikasi Smart PLS yang terdiri dari uji outer model dan inner model. Berdasarkan hasil pengolahan dan analisis data didapatkan hasil penelitian bahwa variabel iklim organisasi berpengaruh positif signifikan terhadap kepuasan kerja, variabel pengembangan karir berpengaruh pengembangan karir berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja sebesar, kepuasan kerja berpengaruh negatif dan signifikan terhadap turnover intention, variabel iklim organisasi berpengaruh negatif dan signifikan terhadap turnover intention, variabel pengembangan karir berpengaruh negatif dan signifikan terhadap turnover intention, iklim organisasi berpengaruh secara tidak langsung terhadap turnover intention melalui kepuasan kerja dan variabel pengembangan karir berpengaruh secara tidak langsung terhadap turnover intention melalui kepuasan kerja
Keywords
iklim organisasi, pengembangan karir, kepuasan kerja, dan turnover intention
Full Text:
PDFDOI: http://dx.doi.org/10.22441/swot.v8i2.10417
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2020 SWOT : Jurnal Ilmiah Ilmu Manajemen
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
SWOT : Jurnal Ilmiah Ilmu Manajemen
Pascasarjana Mercu Buana Jakarta, Kampus Menteng, Gedung Tedja Buana Lt. 4 Jl. Menteng Raya No. 29 Jakarta Pusat