Kinerja Butterworth Low-Pass Filter pada Teknik Modulasi Digital ASK Terhadap Paket Data yang dipengaruhi oleh Derau
Abstract
Proses pengiriman data informasi dalam bentuk sinyal digital kedalam
saluran transmisi, dipengaruhi oleh adanya penambahan derau pada
kanal yang dilaluinya untuk disampaikan ke penerima. Parameter yang
dapat digunakan untuk memperbaiki sinyal bandpass yang rusak akibat
adanya penambahan derau pada saluran transmisi diantaranya dengan
filter sinyal yang berfungsi untuk manapis sinyal yang tidak
dikehendaki.
Filter sinyal yang akan digunakan dalam penelitian adalah Butterworth
low-pass filter, dimana sinyal bandpass yang telah ditambahkan derau
akan ditapis dengan cara meneruskan sinyal berfrekuensi rendah dan
meredam sinyal berfrekuensi tinggi.
Pengujian simulasi perangkat lunak modulasi digital ASK ini bertujuan
untuk mengumpulkan data hasil ujicoba dan menganalisa kinerja
Butterworth Low-Pass Filter dalam filtrasi sinyal bandpass yang telah
dipengaruhi oleh derau dalam saluran transmisi AWGN, serta
menghitung jumlah Bit Error Rate (BER) dari data yang diterima.
Keywords
Full Text:
PDFDOI: http://dx.doi.org/10.22441/incomtech.v3i2.1118
Publisher Address:
Magister Teknik Elektro, Universitas Mercu Buana
Jl. Meruya Selatan 1, Jakarta 11650
Phone (021) 31935454/ 31934474
Fax (021) 31934474
Email: [email protected]
Website of Master Program in Electrical Engineering
http://mte.pasca.mercubuana.ac.id
pISSN: 2085-4811
eISSN: 2579-6089
Jurnal URL: http://publikasi.mercubuana.ac.id/index.php/Incomtech
Jurnal DOI: 10.22441/incomtech
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-NonKomersial 4.0 Internasional
The Journal is Indexed and Journal List Title by: