KOMPUTASI PARALEL UNTUK PENGOLAHAN PRESTASI AKADEMIK MAHASISWA

Andri Lesmana Wanasurya, Maria Angela Kartawidjaja, Sri Mulyanti

Abstract


Pengolahan prestasi akademik mahasiswa pada institusi perguruan tinggi untuk memperoleh Indeks Prestasi Semester (IPS) dan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) seluruh mahasiswa bukanlah pekerjaan mudah yang dapat diselesaikan dalam waktu yang singkat. Kompleksitas pengolahan ini tergantung dari jumlah mahasiswa, jumlah mata kuliah, dan jumlah parameter penilaian yang sangat bervariasi. IPS dan IPK sangat penting bagi mahasiswa dalam proses akademik sehingga perhitungannya harus dilakukan secara akurat dan dalam waktu yang singkat. Dalam penelitian ini kami menggunakan komputasi paralel untuk menghitung prestasi akademik, menggunakan total lima buah komputer yang terhubung dalam jaringan dan memanfaatkan Message Passing Interface (MPI) untuk membentuk virtual parallel platform. Hasil dari pengujian menunjukkan kinerja komputasi paralel yang baik, terutama dengan jumlah mahasiswa yang cukup banyak. Dengan menggunakan empat prosesor, nilai speedup dapat mencapai 2,71 melalui konfigurasi empat jumlah proses paralel. Komputasi paralel dapat meningkatkan efisiensi waktu proses perhitungan sehingga penggunaan sumber daya komputasi lebih efektif dan efisien sesuai salah satu ciri teknologi hijau.

Kata Kunci— basis data; C#; IPK; IPS; komputasi paralel; mahasiswa; MPI.NET; prestasi akademik


Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.22441/jte.v8i3.2180

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2018 Jurnal Teknologi Elektro

Publisher Address:
Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Mercu Buana
Jl. Raya Meruya Selatan, Kembangan, Jakarta 11650
Tlp./Fax: +62215871335
Email: [email protected]
Website of Electrical Engineering
http://teknikelektro.ft.mercubuana.ac.id

p-ISSN : 2086-9479
e-ISSN : 2621-8534
Jurnal URL : http://publikasi.mercubuana.ac.id/index.php/jte
Jurnal DOI: 10.22441/jte

 

Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-NonKomersial 4.0 Internasional.

Web
Analytics Made Easy - StatCounter
View My Stats

The Journal is indexed by: