PENGARUH KEPEMIMPINAN , MOTIVASI DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT.FANUC INDONESIA

Dwi Astuti, Kasmir Kasmir

Abstract


ABSTRAK

 

Sumber daya manusia merupakan unsur penting bagi Perusahaan dalam mencapai tujuannya. Kinerja sumber daya manusa yang baik diharapkan akan meningkatkan kemajuan Perusahaan serta menunjang Perusahaan untuk bertahan dalam kondisi perekonomian yang sulit. Strategi yang bisa dilakukan Perusahaan adalah dengan menerapkan kepemimpinan yang handal dan motivasi kerja serta  menciptakan lingkungan kerja yang  baik sehingga diharapkan pegawai akan terdorong untuk memberikan kinerja terbaiknya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepemimpinan, motivasi dan lingkungan kerja  yang dilakukan di  PT Fanuc Indonesia. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 51 responden. Penelitian dilakukan dengan metode analisis regresi linear berganda. Adapun yang menjadi variabel bebasnya adalah kepemimpinan, motivasi dan lingkungan kerja. Sedangkan yang menjadi variabel terikatnya adalah kinerja pegawai. Hasil uji parsial (Uji t) menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara variable motivasi  terhadap variabel kinerja pegawai, sedangkan variabel kepemimpinan dan lingkungan kerja tidak memiliki pengaruh yang signifikan.


Keywords


kepemimpinan; Motivasi; Lingkungan kerja; Kinerja karyawan

Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.22441/indikator.2020.v4i1.008

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2020 Indikator: Jurnal Ilmiah Manajemen & Bisnis

INDIKATOR
Magister Manajemen Universitas Mercu Buana
Jl. Raya Kranggan No. 6 Jatisampurna, Kampus D Universitas Mercu Buana 17436
Tlp./Fax: +62218449635
p-ISSN: 2598-6783
e-ISSN: 2598-4888
http://publikasi.mercubuana.ac.id/index.php/indikator

 


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.

View My Stats