Pengaruh Media, Kelompok, dan Keyakinan Kognitif Terhadap Sikap dan Niat Beli Konsumen Generasi Y Pada Produk Kecantikan di Indonesia
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah media, kelompok dan kepercayaan kognitif dapat mempengaruhi norma subjektif, sikap dan niat beli produk kecantikan konsumen gen Y di Indonesia. Penelitian ini menggunakan Theory Reasoned of Action (TRA) untuk menjelaskan fenomena mengenai perilaku konsumen tersebut. Analisis Structural Equation Method (SEM) dilakukan pada 263 data sampel yang telah difiltrasi dan layak untuk diteliti. Data ini diperoleh melalui kuesioner online dengan teknik convenience sampling kemudian diolah menggunakan SPSS versi 25 dan Amos versi 23. Hasil dari penelitian ini menemukan bahwa norma subjektif dipengaruhi secara positif dan signifikan oleh pengaruh media, pengaruh kelompok, dan keyakinan kognitif di Indonesia. Kemudian, sikap dipengaruhi secara positif dan signifikan oleh keyakinan kognitif dan norma subjektif. Menariknya, nilai beli hanya dipengaruhi secara signifikan dan positif oleh keyakinan kognitif. Sedangakn variabel sikap dan norma subjektif tidak memengaruhi niat beli secara signifikan.
Full Text:
PDFDOI: http://dx.doi.org/10.22441/jfm.v2i3.18275
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2022 Journal of Fundamental Management (JFM)