PENGARUH STORE ATMOSPHERE, DISPLAY PRODUK DAN PROMOSI TERHADAP PEMBELIAN IMPULSIF DI MIROTA KAMPUS YOGYAKARTA

Juwarti Ningsih

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh store atmosphere,display produk dan promosi terhadap pembelian Impulsif di Mirota Kampus Yogyakarta (kajian pada mahasiswa Universitas Mercu Buana Yogyakarta). Penelitian ini merupakan penelitian survei dengan menggunakan kuesioner sebagai instrumennya. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah mahasiswa Universitas Mercu Buana Yogyakarta yang pernah bertransaksi di Mirota Kampus Yogyakarta. Sampel yang diambil sebanyak 90 responden.Hasil dari penelitian ini adalah (1) store atmosphere secara parsial tidak berpengaruh terhadap pembelian impulsif. Hal ini ditunjukkan dengan nilai sigifikansi (P) >0,05 yaitu 0,888 >0,05 atau nilai t hitung - 0,142 < t tabel 1, 96793. (2) display produk secara parsial tidak berpengaruh terhadap pembelian impulsif. Hal ini ditunjukkan dengan nilai signifikansi (P) >0,05 yaitu sebesar 0,112>0,05 atau t hitung 0,172<1,96793. (3) promosi secara parsial berpengaruh terhadap pembelian impulsif. Hal ini ditunjukkan dengan nilai signifikansi (P) <0,05 yaitu sebesar 0,026<0,05 atau t hitung 2,261>1,96793.(4) store atmosphere, display produk, dan promosi secara simultan (bersama-sama) terhadap pembelian impulsif. Hal ini ditunjukkan nilai signifikasi untuk pengaruh store atmosphere, display produk, dan promosi terhadap pembelian impulsif secara simultan terhadap pembelian impulsif <0,05 yaitu sebesar 0,021 <0,05 atau nilai F hitung 3,403 > F tabel 2,71. (5) Nilai koefisien beta tersebut <0,05 yaitu sebesar 0,247<0,05 atau

Keywords


Store Atmosphere, Display Produk, Promosi dan Pembelian Impulsif.

Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.22441/jimb.v5i2.6834

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2019 Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis



Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mercu Buana
Jl. Raya Meruya Selatan, Kembangan, Jakarta 11650
Tlp./Fax: +62215871335

ISSN: 2460-8424
E-ISSN: 2655-7274


http://publikasi.mercubuana.ac.id/index.php/jimb

This journal is indexed by:

   

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.

Web
Analytics Made Easy - StatCounter
View My Stats