EVALUASI STRUKTUR GEDUNG X DI JAKARTA BERDASARKAN SNI 03-1726-2012 KETAHANAN GEMPA UNTUK STRUKTUR GEDUNG
Abstract
Wilayah Jakarta berada pada zonasi gempa menengah berdasarkan peta zonasi gempa 2010 yang dipublikasikan oleh Pusat Penelitian dan Pengembangan Pemukiman (PUSKIM), Kementrian Pekerjaan Umum. Tujuan penelitian ini adalah merekomendasikan perkuatan struktur pada eksisting gedung X di Jakarta, agar ketika gempa datang, struktur gedung tersebut tetap mampu memikul beban ultimit. Objek penelitian merupakan gedung kategori high rise building, memiliki jumlah lantai lebih dari 10, dibangun sebelum tahun 2010, berlokasi pada kelas situs tanah lunak dan secara visual terindikasi adanya kerusakan pada elemen struktur. Pemodelan struktur gedung X didesain dan dianalisis menggunakan program ETABS. Pembebanan gempa diberikan secara dinamik menggunakan prosedur analisis spektrum respons ragam. Hasil analisis story drift menunjukan bahwa gedung X dinyatakan aman terhadap kinerja batas ultimit yang telah dihitung berdasarkan pedoman gempa SNI 03-1726-2012. Nilai maksimum simpangan antar lantai pada gedung X untuk arah-x sebesar 68,60 mm dan arah-y sebesar 101,2 mm. Bagaimanapun, hasil analisis struktur pemodelan gedung X pada ETABS menunjukkan bahwa terdapat beberapa elemen balok dan kolom yang membutuhkan perkuatan struktur. Perkuatan elemen balok direncanakan menggunakan CFRP yang dihitung keamanannya berdasarkan pedoman ACI 440.2R-8 Perkuatan elemen kolom direncanakan menggunakan Concrete Jacketing yang dianalisis melalui section designer pada program ETABS dan dihitung keamanannya berdasarkan pedoman SNI 03-2847-2013.
Keywords
Gedung; Gempa; Evaluasi; SNI 03-1726-2012; Perkuatan.
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2018 Rekayasa Sipil
JURNAL REKAYASA SIPIL
Fakultas Teknik Universitas Mercu Buana
Jl. Raya Meruya Selatan, Kembangan, Jakarta 11650
Tlp./Fax: +62215871335
p-ISSN: 2252-7699
e-ISSN: 2598-5051
http://publikasi.mercubuana.ac.id/index.php/JRS
email: [email protected]
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.