PERANCANGAN MICE KAI CORPORATE UNIVERSITY “Kapanggih Ing Laswi”

Agus Anggi Saputra

Abstract


Perancangan MICE (Meetings, Incentives, Conferences, and Exhibitions) di KAI Corporate University dengan pendekatan neo-vernakular merupakan sebuah inisiatif strategis untuk menciptakan lingkungan pembelajaran dan pertemuan yang memadukan unsur-unsur tradisional dan modern. Perancangan dengan pendekatan desain yang mengintegrasikan elemen-elemen arsitektur neo-vernakular dengan teknologi canggih, ergonomi, dan keberlanjutan lingkungan. Dengan menganalisis berbagai studi kasus perancangan ruang pertemuan dan pembelajaran yang mengadopsi konsep neo-vernakular. Hasil Perancangan menunjukkan bahwa penggunaan material lokal, desain ruang terbuka, dan pencahayaan alami menjadi faktor penting dalam menciptakan atmosfer yang nyaman dan inspiratif bagi pengguna MICE. Dengan menerapkan konsep neo-vernakular dalam perancangan MICE di KAI Corporate University, diharapkan dapat meningkatkan pengalaman peserta, mempromosikan budaya lokal, serta mendukung keberlanjutan lingkungan. Implikasi praktis dari perancangan ini adalah dapat menjadi panduan bagi perancang untuk mengembangkan ruang MICE yang inovatif, berkelanjutan, dan berdaya saing tinggi dalam era globalisasi saat ini.

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.