PENGARUH KEPEMIMPINAN, KOMPENSASI, DAN BEBAN KERJA TERHADAP TURNOVER KARYAWAN (STUDI KASUS : PT. XYZ – JAKARTA)

Novia Primadina Hadi, Masydzulhak . Djamil

Abstract


ABSTRACT
This purpose of this study is to examine and analyze the effect of leadership, compensation, and workload on employee turnover. The high turnover rate has become a serious problem for PT. XYZ Jakarta. The negative impact that is felt due to the turnover of the company is the quality and ability of employees to replace employees who leave the company, so it takes time and new costs to recruit and train new employees. PT. XYZ Jakarta detected high turnover. This can be seen based on employee turnover data from 2015 to 2017. The population in this study were all employees of PT. XYZ Jakarta as many as 76 employees where all members of the population are used as samples. The method used in this study is a quantitative method, with the type of survey and data collection through a questionnaire. Data analysis was used to test the validity, reliability, and multiple linear regression. The results of this research indicate that leadership variables, compensation and workload have a jointly significant effect on employee turnover. Good leadership, good compensation and workloads that are in accordance with ABK standards (Workload Analysis) will reduce employee turnover rates.

ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh kepemimpinan, kompensasi, dan beban kerja terhadap turnover karyawan. Tinggi nya tingkat turnover telah menjadi masalah serius bagi PT. XYZ Jakarta. Dampak negatif yang dirasakan akibat terjadinya turnover pada perusahaan yaitu pada kualitas dan kemampuan karyawan untuk menggantikan karyawan yang keluar dari perusahaan, sehingga butuh waktu serta biaya baru dalam merekrut dan melatih karyawan baru. PT. XYZ Jakarta terdeteksi mengalami turnover yang tinggi. Hal ini dapat dilihat berdasarkan data keluar masuk karyawan dari tahun 2015 sampai 2017. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan PT. XYZ Jakarta sebanyak 76 karyawan dimana semua anggota populasi digunakan sebagai sampel. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan metode kuantitatif, dengan tipe survei dan pengumpulan data melalui kuesioner. Analisis data digunakan untuk uji validitas, reliabilitas, dan regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa variabel kepemimpinan, kompensasi dan beban kerja berpengaruh signifikan secara bersama-sama terhadap turnover pada karyawan. Kepemimpinan yang baik, Kompensasi yang baik dan Beban Kerja yang sesuai dengan standar ABK (Analisa Beban Kerja) akan menurunkan tingkat Turnover karyawan.


Keywords


leadership, compensation, workload, employee turnover

Full Text:

PDF XML PDF PDF PDF PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.22441/indikator.v5i2.6366

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2019 Indikator: Jurnal Ilmiah Manajemen & Bisnis

INDIKATOR
Magister Manajemen Universitas Mercu Buana
Jl. Raya Kranggan No. 6 Jatisampurna, Kampus D Universitas Mercu Buana 17436
Tlp./Fax: +62218449635
p-ISSN: 2598-6783
e-ISSN: 2598-4888
http://publikasi.mercubuana.ac.id/index.php/indikator

 


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.

View My Stats