PENDEKATAN LEAN THINKING DENGAN MENGGUNAKAN MENGGGUNAKAN METODE ROOT CAUSE ANALYSIS UNTUK MENGURANGI NON VALUE ADDED ACTIVITIES

M Wahyu Syawalluddin

Abstract


Untuk memenangkan persaingan pasar maka supply chain harus menyediakan produk yang murah, berkualitas, tepat waktu, dan bervariasi. Objek penelitian ini merupakan salah satu perusahaan jasa yang bergerak pada bidang warehousing, forwarding, dan ekspedisi. Saat ini masih kurang maksimalnya pengiriman barang yang mengakibatkan keterlambatan pada proses pengiriman, sebagai contoh menunggu pada proses pengiriman dokumen antar departemen. Tujuan dari penelitian ini dengan mengevaluasi proses penerimaan order sampai dengan proses pengiriman barang dengan menggunakan pendekatan lean thinking dengan menggunakan metode Root Cause Analysis (RCA). Berdasarkan analisa pemetaan kuesioner pada identifikasi waste, ditemukan beberapa waste kritis pada tiap-tiap departemen seperti waiting dan motion, 63% aktivitas tersebut di nilai sebagai aktivitas value added dan 15% sebagai aktivitas non value added bagi perusahaan. Hasil persentase tersebut didapat dengan melihat implementasi 8 waste yang terjadi pada perusahaan jasa. Setelah diketahui beberapa aktivitas non value added didapatkan beberapa perbaikan dengan menggunakan metode Root Cause Analysis dengan membuat factor causal table yang didapatkan 5 altenatif solusi yang pantas untuk diterapkan oleh perusahaan untuk mengurangi aktivitas yang tidak bernilai tambah.

Kata Kunci: Lean, Value Stream Mapping, Warehousing, Root Cause Analysis.


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jurnal PASTI (Penelitian dan Aplikasi Sistem dan Teknik Industri)
Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Mercu Buana
Jl. Meruya Selatan, Kembangan, Jakarta Barat 11650
Tlp./Fax: +62215871335
p-ISSN: 2085-5869 / e-ISSN: 2598-4853
http://journal.mercubuana.ac.id/index.php/pasti/

 

This journal is accredited:

This journal is indexed by:

     

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.

Web
Analytics Made Easy - StatCounter
View My Stats